Sabtu, 18 Februari 2017

Menjadi Selfie Expert Dengan OPPO


Pic: mdroid.my
Kalau boleh tidak jujur, saya bukanlah orang yang suka berselfie 🙈 . Tapi saat pertama kali mendapat info tentang event Oppo Selfie Tour 2017, saya malah semangat untuk bisa hadir. Salah satu tujuan saya memang sedang mengumpulkan info ponsel apa saja yang cocok untuk mengganti ponsel lama saya. Percaya atau tidak, ponsel lama saya ini belum support 4G lho *helloow hari gini 😂. Dan dengan mengikuti event ini, saya akhirnya tahu Oppo bahkan lebih dari sekedar ponsel yang suppot 4G.

Selasa, 14 Februari 2017

Pandora, Cafe AntiMainstream Di Makassar



Bicara soal tempat nongkrong, di Makassar sudah banyak banget tempat-tempet kece yang asik buat sekedar ngumpul bersama teman atau makan-makan doang. Tapi tau ga sih, ada satu cafe yang anti mainstream untuk kongkow bareng teman? Jadi ya..selain bisa pesan makan dan minuman, kita juga bisa menghabiskan waktu dengan bermain game. Dan sepanjang yang saya tahu nih, Pandora Cafe merupakan satu-satunya cafe yang menyediakan fasilitas board game. Gimana ga, jenis permainannya sampai 109 jenis lho. Nah berapa waktu lalu saya sempat berkunjung ke Pandora Cafe bersama beberapa teman. Penasaran pengen cobain permainan yang ada di sana.

Sabtu, 04 Februari 2017

Go-Box! Solusi Mudah Pindahan Rumah



Pertama kali mendapat info tentang undangan gathering blogger bersama Go-Box, saya tidak membutuhkan waktu lama untuk berpikir bakalan ikut atau tidak. Saya merasa perlu menghadiri acara tersebut karena berencana akan pindah dari ruko ke rumah hunian. Asik nih! Go-Box hadir di Makassar.